Harga Mobil Bekas Honda Jazz Terbaru 2016
Harga Mobil Bekas Honda Jazz
– Salah satu city car paling favorit dan terlaris di Indonesia adalah
Honda Jazz. Mobil ini pertama kali dipasarkan di Indonesia pada akhir
tahun 2003, dan langsung populer hingga sekarang. Salah satu alasan
mengapa mobil ini begitu laris adalah karena faktor desainnya yang
sporty, dan didukung mesin tangguh yang powerfull serta nyaman
dikendarai. Berbicara mengenai mesin, setiap mesin Honda Jazz telah
dilengkapi teknologi Injeksi yang memungkinkan mesin memiliki pembakaran
lebih sempurna, sehinga lebih irit serta ramah lingkungan.
Teknologi mesin yang dipakai Honda Jazz
terus berkembang dari tahun ketahunnya, dan sekarang ini Honda
mempersenjatai mobil ini dengan mesin 1.5 Liter SOHC yang memiliki
silinder segaris dengan 16 katup dan teknologi i-VTEC + DBW. Mesin
tersebut akan bekerja secara sempurna dengan didukung sistem tranmisis 5
kecepatan ataupun transmisi CVT. Berbekal mesin canggih yang nyaman
dikendarai, tak hanya harga mobil ini cukup mahal. Bahkan harga mobil
bekas Honda Jazz untuk tahun 2008 sampai tahun 2014 dibanderol melebihi
100 Juta Rupiah.
Honda Jazz yang dipasarkan mulai tahun
2008 sampai tahun sekarang bisa dikatakan sebagai All New Jazz. Tersedia
beberapa tipe berbeda, mulai dari Jazz RS manual, Jazz RS matic, Jazz
RS Facelift, dan Honda Jazz S. Setiap tipe menawarkan keunggulan yang
berbeda-beda, namun dari segi teknologi yang terpendam didalam mesinnya
tetap sama. Yang membedakan mungking hanya masalah ekterior dan
interiornya saja. Semakin mudah tahun Honda Jazz yang sobat beli, namun
semuanya tetap dibekali sistek keamanan berupa keyless entry,
immoblizer, dan alarm system.
Fitur keselamatan berupa Side Impact
beam, Pedestrian Protection, dan Dual Front SRS Airbags juga ada pada
setiap tipe Honda Jazz, jadi wajar apabila harganya jauh lebih mahal
dibandingkan city car bekas sekelasnya. Walaupun harga mobil bekas Honda
Jazz dibanderol cukup mahal, namun mobil ini tetap laris manis
dipasaran, karena desainnya tak lekang dimakan jaman. Nah bagi sobat
otomotif yang lebih tertarik membeli honda Jazz bekas ketimbang membeli
yang baru, silahkan sobat otomotif menyimak informasi otoboy.com
mengenai Daftar Harga Mobil Bekas Honda Jazz pada tabel dibawah ini.
Daftar Harga Mobil Bekas Honda Jazz
| Tipe Mobil Honda Jazz Bekas | Tahun | Harga |
| All New Jazz RS A/T | 2008 | Rp.135.000.000 |
| All New Jazz RS A/T | 2009 | Rp.140.000.000 |
| All New Jazz RS A/T | 2010 | Rp.200.000.000 |
| All New Jazz RS A/T | 2014 | Rp.200.000.000 |
| All New Jazz RS A/T Facelift | 2011 | Rp.160.000.000 |
| All New Jazz RS A/T Facelift | 2012 | Rp.170.000.000 |
| All New Jazz RS A/T Facelift | 2013 | Rp.180.000.000 |
| All New Jazz RS A/T Facelift | 2014 | Rp.210.000.000 |
| All New Jazz RS M/T | 2008 | Rp.135.000.000 |
| All New Jazz RS M/T | 2009 | Rp.140.000.000 |
| All New Jazz RS M/T | 2010 | Rp.145.000.000 |
| All New Jazz RS M/T | 2014 | Rp.200.000.000 |
| All New Jazz RS M/T Facelift | 2011 | Rp.150.000.000 |
| All New Jazz RS M/T Facelift | 2012 | Rp.160.000.000 |
| All New Jazz RS M/T Facelift | 2013 | Rp.180.000.000 |
| All New Jazz S A/T | 2008 | Rp.145.000.000 |
| All New Jazz S A/T | 2009 | Rp.150.000.000 |
| All New Jazz S A/T | 2010 | Rp.155.000.000 |
| All New Jazz S A/T Facelift | 2011 | Rp.160.000.000 |
| All New Jazz S A/T Facelift | 2012 | Rp.170.000.000 |
| All New Jazz S A/T Facelift | 2013 | Rp.190.000.000 |
| All New Jazz S M/T Facelift | 2011 | Rp.150.000.000 |
| All New Jazz S M/T Facelift | 2012 | Rp.160.000.000 |
| All New Jazz S M/T Facelift | 2013 | Rp.170.000.000 |
- Harga Mobil Bekas Honda Jazz diatas kami dapatkan dari sumber terpercaya
- Harga diatas dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai permintaan pasar
- Harga Mobil Bekas Honda Jazz dari kondisi mobil yang diperjual belikan, jadi kemungkinan harganya akan berbeda-beda
- Berbeda daerah kemungkinan akan berbeda pula harga mobil bekas Honda Jazz setiap tahunnya
Kelebihan lain dari Honda Jazz adalah
tersedianya aksesoris modifikasi yang sangat lengkap, sehingga mobil ini
tetap memiliki desain stylish meski sudah bertahun-tahun di produksi.
Bagi anda yang memiliki banyak uang tentunya lebih memilih membeli yang
baru, namun bagi sobat otomotif yang berdana terbatas, dan menginginkan
mobil stylish untuk kebutuhan hobi modifikasi, maka Honda Jazz bekas
bisa menjadi pilihan. Selain itu, mobil ini juga bisa menjadi kendaraan
sehari-hari, karena sangat nyaman dikendarai dijalanan perkotaan yang
macet.
Dengan bentuk yang ramping dan didukung
suspensi yang empuk, mobil ini memang cocok di segala kondisi jalanan.
Terlebih bagi anda yang tinggal di kota-kota besar, tentunya akan lebih
nyaman memakai city car untuk menembus jalanan yang macet. Namun lebih
baik hindari kondisi jalanan banjir, karena bentuk Honda Jazz tergolong
ceper dan bisa cepat merusak mesin apabila anda menerobos banjir memakai
mobil ini. Tentunya kita tak ingin mobil yang kita beli cepat mengalami
kurasakan, jadi lebih baik menjaga sepenuh hati agar tetap awet.
Owh yah, sebelum sobat otomotif membeli honda Jazz bekas, kami sarankan sobat mengecek terlebih dahulu kondisi bodi dan kondisi mesin. Lebih baik anda mengikut sertakan teman atau saudara yang mengetahui tentang mesin, karena kebanyakan mobil bekas sudah dipakai melewati berbagai medan selama bertahun-tahun, sehingga mempengaruhi kondisi mesin. Selain itu, periksa pula kelengkapan BPKB dan STNK agar anda terhindar dari membeli mobil bodong, alias bekas curian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar